Journals

  • Jurnal Syariah Hukum Islam

    Jurnal Syariah Hukum Islam merupakan karya ilmiah yang mendalam tentang aspek hukum dalam Islam. Jurnal ini mengulas berbagai perspektif hukum Islam, termasuk hukum perdata, pidana, dan ekonomi. Penelitian yang mendalam ini digunakan untuk menjelaskan konsep-konsep syariah yang relevan, dengan fokus pada aplikasi dan interpretasi dalam konteks hukum.  Merinci tentang prinsip-prinsip keadilan, etika, dan kepatuhan syariah.

    Jurnal ini juga dapat menjadi wahana publikasi ilmiah bagi akademisi dan praktisi hukum dalam memahami, menganalisis, serta mengembangkan pemahaman hukum Islam dalam berbagai dimensi kehidupan masyarakat.

  • Jurnal Ekonomi Bisnis Syariah

    Jurnal Ekonomi Bisnis Syariah merupakan jurnal publikasi yang membahas isu-isu kontemporer terkait permasalahan-permasalahan ekonomi lokal, nasional dan global. disisi lain secara komprehensif menjelaskan tentang prinsip-prinsip utama dalam ekonomi antara lain; larangan riba (bunga), larangan perjudian (maisir), gharar, dan menekankan prinsip keadilan.

    Dijelaskan pula secara mendalam tentang instrumen keuangan syariah, seperti mudarabah, murabahah, dan takaful yang dapat digunakan sebagai alternatif untuk mencapai tujuan ekonomi yang sesuai dengan prinsip-prinsip Islam.

     

  • Jurnal Sains dan Teknologi USIMAR

    Perkembangan Sains dan Teknologi saat ini mewajibkan kepada semua pihak untuk terlibat secara aktif dalam menggunakan dan menciptakan teknologi baru. 

    Jurnal Sains dan Teknologi USIMAR turut ambil bagian dalam perkembangan tersebut dengan publikasi ilmiah terkait eksperimen, inovasi, penemuan dan aplikasi teknologi, serta mempromosikan pemahaman mendalam terhadap perkembangan teori dan teknologi terkini.

  • Jurnal Ushuluddin Adab dan Dakwah

    Jurnal Ushuluddin Adab dan Dakwah adalah Jurnal yang mengkaji tentang Aqidah (Keyakinan), Ilmu Tauhid (Pengetahuan tentang keesaan Allah), Ilmu Nubuwwah (Pengetahuan tentang kenabian), Adab, Etika dan perilaku dalam Islam dan menyampaikan Dakwah kepada khalayak.

  • Jurnal Kesehatan USIMAR

    Jurnal Kesehatan USIMAR merupakan media interdisipliner sebagai media publikasi dalam penyebarluasan informasi hasil penelitian dan ulasan di bidang Administrasi Kesehatan yang menjelaskan secara detail terkait perencanaan, pelaksanaan, dan pengendalian, dan pengawasan serta pertanggungjawaban penyelenggaraan pembangunan kesehatan.